Mempererat Silahturrahmi, KPK Nusantara Pekanbaru Santuni Yatim Piatu

NEWS, Pekanbaru Mempererat Silahturrahmi, KPK Nusantara Pekanbaru Santuni Yatim Piatu.



 Ketua Lembaga Komunitas Pemantau Korupsi Nusantara ( KPK Nusantara ) DPD Riau mengundang lima Kabupaten yang sudah terbentuk  untuk meminta laporan pertanggung jawaban kerja di Sekretariat nya jalan Soekarno-Hatta, Km 8, nomor 19-20 Arengka Pekanbaru (8/6/2017).

Dalam kunjungan nya lima Kabupaten yang sudah terbentuk yaitu Lembaga Komunitas Pemantau Korupsi Nusantara (KPK - Nusantara) DPC Pekanbaru , Rokan Hulu, Pelalawan, Kampar, dan Bengkalis juga disambut dengan Jajaran Pengurus Satgas DPD Riau , dan Satma DPD Riau .

Ketua Lembaga KPK Nusantara DPD Riau (Affansasi) ketika dikonfirmasi oleh radar X mengatakan kunjungan ke lima Kabupaten ini yang pertama kali dilakukan sejak di SK kannya Lembaga KPK Nusantara DPD Riau oleh Ketua Umum Lembaga KPK Nusantara di Jawa Timur(Subhan Adi Handoko, SH)

BACA JUGA : Sat Lantas Pekanbaru Berbagi Kasih, Kunjungi Panti Asuhan


Tidak sampai disitu saja, Affansasi juga mengatakan , dalam kunjungan ini, kami juga menyantuni anak yatim piatu dan berbuka bersama di bulan Ramadhan Tahun ini tepat 1438 H untuk mempererat dan memperkuat tali silahturahmi kepada sesama manusia yang dimata Tuhan sama.

Saat di Sekretariat Lembaga KPK Nusantara DPD Riau membicarakan terkait agenda rapat kerja pengurus DPC yang sudah terbentuk di lima Kabupaten saat ini, DPC Rohul , DPC Pelalawan, DPC Kampar, DPC Pekanbaru , dan DPC Bengkalis, serta sehubungan dengan diraihnya Piala terbaik pertama ( I ) Lembaga KPK Nusantara dari 20 Provinsi yang sudah terbentuk di NKRI oleh KPK Nusantara DPD Riau, dan meminta laporan pertanggung jawaban Ketua DPC yang sudah terbentuk, memasukan nama pengurus kedalam Websaite Lembaga KPK Nusantara serta dapat dipertanggung jawabkan oleh Ketua DPD Riau, dan menandatanganan pernyataan sikap seluruh Pengurus Lembaga KPK Nusantara  yang dibuat diatas materai Rp. 6000, acara buka puasa bersama di Sekretariat Lembaga KPK Nusantara DPD Riau.

Rapat yang direncanakan dimulai pukul 16.00 Wib, berlangsung seru, sebab dalam waktu dua jam seluruh jajaran pengurus DPC/DPD/Satgas/Satma Lembaga KPK Nusantara Provinsi Riau sedang dalam menjalankan ibadah puasa 1438 H. Tidak hanya itu saja, perwakilan DPC juga diberikan kesempatan untuk memberikan laporan hasil kerja, dan bertanya jawab kepada pengurus DPD Riau .

Dalam menjawab pertanyaan tersebut Wakil Ketua Lembaga KPK Nusantara DPD Riau( Supriadi Bone ) yang notabene adalah seorang Lawyer di Provinsi Riau.
Dalam kata sambutannya, Supriadi Bone mengharapkan agar seluruh pengurus DPC tetap konsisten dalam melaksanakan tupoksinya sebagai sosial control.
" Jangan pernah mundur dan takut untuk mengungkap kan kebenaran tentang indikasi korupsi yang terjadi, sebab saya akan turun langsung ke DPC apabila terbentur dimasalah hukum" Ungkap Bone Saat menjawab pertanyaan dari Sekretaris DPC Rokan Hulu ( Muhamad Rifai )

BACA JUGA : Aktual News Populer Lainnya Disini


Perbincangan semangkin sengit saat dipertanyakan oleh pengurus DPC Bengkalis ( Syafdan) tentang siapa yang akan membantu kami jika terjadi intimidasi dari pihak luar , pertanyaan tersebut langsung disambut oleh Dewan Penasehat Satgas ( Feri Ambon ).
" Saya akan arahkan Satgas melalui Ketua Satgas ( Feri Yasman Gulo ) untuk membantu dan menjaga pengurus DPC jika ada yang di intimidasi" tegas Dewan Penasehat Satgas ( Feri Ambon ).

Pertanyaan juga kembali di lontarkan kembali kepada Wakil Ketua DPD Riau ( Supriadi Bone ) dengan juknis dalam mengungkap kebenaran tentang dugaan korupsi terkait masalah keterbukaan informasi.
" Untuk masalah juknis , kita sebagai sosial control juga punya hak untuk mencari fakta dan kebenaran dalam suatu delik permasalahan, saya juga akan mengadakan seminar hukum kepada pengurus DPC nantinya biar lebih profesional " Beber Supriadi Bone.

Ketika mencoba mengkonfirmasi kepada Ketua Lembaga DPC Pekanbaru ( Alvin )sebagai tuan rumah dan barometer nya Provinsi Riau tentang kesuksesan keberangkatan DPD Riau kepusat Lembaga KPK Nusantara di Jawa Timur pada tanggal 23/5/2017 yang lalu , beliau mengatakan bahwa DPC Pekanbaru akan siap di garda terdepan untuk mensukseskan segala kegiatan DPD Riau.

" Alhamdulillah kami DPC Pekanbaru mendapat peringkat I tim terbaik di Lembaga KPK Nusantara ini" Ucap Alvin.

Sementara itu ketua DPC Pelalawan juga menyampaikan laporan hasil kerjanya selama terbentuk yaitu dengan memberikan nama LSM KPK yang sudah di cemari oleh oknum yang tidak bertanggung jawab .

" Ya kami sudah dimediasi oleh Bakesbangpol Kabupaten Pelalawan terkait pencemaran nama baik LSM KPK  yang dilakukan oleh oknum, yang hasil nya berujung perdamaian, karena pihak Lembaga KPK Nusantara DPC Pelalawan sudah melaporkan masalah ini ke Pihak yang berwajib " Ungkap Siswanto.

Sebelum acara rapat ditutup ketua DPC Kampar ( Dedi Osri SH) mengatakan bahwa jajarannya yang baru terbentuk sudah mempunyai surat Keberadaan dari Bakesbangpol Kabupaten Kampar sebagai bentuk legalitas ( Mulya Koto )

BACA JUGA : Global Info Menarik Lainya Disini

Mempererat Silahturrahmi, KPK Nusantara Pekanbaru Santuni Yatim Piatu Mempererat Silahturrahmi, KPK Nusantara Pekanbaru Santuni Yatim Piatu Reviewed by Timexpose on Juni 09, 2017 Rating: 5